Yolo Arti Indonesia

Yolo Arti Indonesia

Yuk, mengenal arti Fomo, Jomo, Fobo, dan Yolo!

Sudah sering mendengar istilah FOMO, JOMO, FOBO, ataupun YOLO? Keempat kata itu merupakan singkatan dari istilah bahasa Inggris yang sering digunakan sebagai bahasa gaul. Paling banyak nih, digunakan oleh generasi milenial dan gen Z.

Lantas, apa sebenarnya arti FOMO, JOMO, FOBO, dan YOLO? Ternyata istilah-istilah itu bukan hanya sebatas bahasa gaul, namun juga berkaitan dengan keadaan psikologis seseorang.

FOBO adalah kembaran istilah FOMO

Istilah unik bahasa Inggris lain yang biasa kamu temukan dalam bahasa gaul ada FOBO, yaitu Fear of Better Option. Dalam bahasa Indonesia artinya takut akan opsi lebih baik.

Orang-orang yang mengalami FOBO terjebak pilihan-pilihan yang harus diambil saat dihadapkan pada suatu keputusan. Akibat dari ragu mengambil keputusan, kamu secara obsesif akan memikirkan semua pilihan karena takut kehilangan opsi terbaik dan nantinya menyesal.

FYI, istilah ini diciptakan oleh Patrick McGinnis, pemodal ventura AS yang dikenal juga sebagai pencetus istilah FOMO. Cara mengatasi FOBO, kamu perlu percaya akan keputusan yang telah diambil, dan mengetahui dampak dari keputusan tersebut.

Baca juga: Istilah Anak Jaksel dalam Circle Pergaulan | Sudah Tahu Belum?

YOLO atau You Only Live Once pasti sangat sering kamu mendengarnya. Bagi sebagian orang, istilah ini seperti mantra untuk nggak membuang-buang waktu dan lakukan apa yang diinginkan saat ini.

Hidup hanya sekali dan banyak orang ingin lebih menikmati hidup daripada memikirkan pendapat orang lain.

Tapi kalau kamu salah kaprah dengan artinya YOLO dan hanya fokus pada kesenangan semata, bisa-bisa nanti berdampak negatif, seperti sembrono melakukan pengeluaran tanpa memikirkan dampak panjang.

Istilah ini sebenarnya memiliki makna motivasi supaya kamu menjalani hidup lebih bermakna. Mengisi kehidupan kamu dengan hal-hal bermanfaat.

ARTIKEL MENARIK LAINNYA:

Itulah arti FOMO, JOMO, FOBO, dan YOLO. Kini, kamu nggak perlu bingung lagi cara penggunaannya yang tepat. Ternyata bukan sekadar bahasa gaul saja, kan? Semoga membantu, ya!

Cari kost coliving dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba ngekost di Rukita saja!

Tersedia berbagai pilihan jenis kost coliving Rukita yang berada di lokasi strategis dengan akses mudah dekat berbagai tempat strategis. Nggak hanya di Jabodetabek dan pulau Jawa saja, ada juga di beberapa kota Indonesia lainnya!

Tapi, kalau kamu punya budget pas-pasan dan sedang mencari kost harga ekonomis fasilitas lengkap, bisa kepoin Infokost.id. Tersedia kost di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa murah!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_Indo, Twitter di @rukita_Id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Hi Learners!! Kalian tau kan kalau zaman sekarang udah semakin canggih, social media juga udah banyak banget, seperti Twitter, Path, Instagram, dan masih banyak lagi yang lain social media yang bisa kita gunakan. Dan pastinya ada banyak juga bahasa gaul yang banyak digunakan anak zaman sekarang. Sebagai pengguna socmed, kita pasti sering mendengar kata YOLO. Apa sih arti YOLO? Yuk kita lebih Mengenal Arti YOLO dan Penggunaannya.

Nah sekarang kita akan Mengenal Arti YOLO dan Penggunaannya. Kata YOLO ini sebenarnya tidak ada hubungannya dengan dunia socmed. Tapi, anak zaman sekarang ngga jarang pakai hashtag YOLO di socmed mereka. Sebenarnya makna YOLO itu bagus, hanya saja kadang digunakan untuk alasan yang terlalu ‘bebas’. YOLO sendiri merupakan singkatan dari frasa You Only Live Once yang berarti kurang lebih sama dengan Hidup Cuma Sekali. Namun ada beberapa anak muda yang mengartikan YOLO dengan You Only Live On yang biasanya digunaka anak muda untuk melakukan hal-hal yang tidak wajar.

Slogan ini biasa diucapkan oleh anak-anak muda saat melakukan suatu hal yang mungkin dilakukan sekali seumur hidup. Artinya hampir sama dengan frasa dari Bahasa Latin, Carpe Diem. Namun seringnya, frasa ini digunakan sebagai alasan ketika seseorang melakukan hal-hal yang menurut orang lain tidak wajar. Slogan ini diucapkan pertama kali sekitar tahun 2011 kemudian menjadi terkenal di tahun 2013 hingga sekarang. Slogan ini lebih sering dituliskan di sosial media seperti Twitter, Facebook dan Instagram.

Ini dia contoh penggunaan YOLO dalam percakapan Bahasa Inggris:

Mengenal Arti Bahasa Gaul FOMO, JOMO, FOBO, Yolo, dan Cara Penggunaannya

Nah, supaya nggak salah menggunakan istilah dari bahasa gaul itu, simak perbedaan arti FOMO, JOMO, FOBO, dan YOLO di bawah! Selain itu, ketahui juga cara penggunaannya yang tepat.

Baca juga: Artinya Instahusband: Kisah di Balik Foto Instagram Estetik Pasangan

Ini Arti FOMO, JOMO, FOBO, dan YOLO di Bahasa Pergaulan!

Kawula Muda, sudah tahu arti FOMO, JOMO, FOBO, dan YOLO?

TRIUBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG- Berikut arti kata YOLO dalam bahasa gaul beserta contoh penggunaannya, milenial harus tahu.

Kata YOLO belum banyak diketahui oleh masyarakat dan netizen milenial tanah air.

Meski demikian, kata ini tentu tidak asing bagi orang-orang yang gemar bermain media sosial atau surfing Internet.

Istilah ini sebenarnya memiliki pengertian serta makna yang positif dalam hidup.

Lantas apa arti dan maknanya? Berikut penjelasannya.

YOLO merupakan kata singkatan yang berasal dari Bahasa Inggris yakni You Only Live Once, atau berarti Kamu hanya hidup satu kali.

Singkatan ini merupakan kata yang digunakan sebagai ajakan dan bujukan untuk meyakinkan orang melakukan sesuatu.

Kata ini masuk dalam Oxford Dictionary dan digolongkan ke dalam frasa ungkapan.

Dalam bahasa gaul di tanah air, istilah ini dipakai untuk meyakinkan orang-orang yang ragu atau ingin mencoba hal-hal yang belum pernah diketahuinya.

Kata ini populer penggunaannya di Twitter, karena keterbatasan kata saat berkomentar atau membuat caption.

YOLO juga bisa bermakna seseorang hanya punya kesempatan hidup satu kali.

Maka itu YOLO sebenarnya mengandung makna motivasi agar membuat hidupmu lebih bermakna dengan melakukan berbagai kegiatan yang bermanfaat.

Berikut contoh penggunaan kata YOLO dalam bahasa gaul.

A : Gue punya budget 8 juta bro, pengen banget ke Raja Ampat, seumur-umur belom pernah soalnya

B : Coba aja bro, cari-cari tiket promo, kalo ada waktu sama duit kenapa engga YOLO, manfaatin aja

Baca juga: Kumpulan Istilah Gaul Terbaru di Aplikasi Telegram, Emkos, Askot, Rain Drop, CMIIW, DOM

Baca juga: Arti Kata Underrated dan Overrated, Sering Terdapat di Media Sosial, Populer di Dunia Olahraga

Baca juga: Arti Kata Sabi dalam Bahasa Gaul, Sering Ditemui di Percakapan WhatsApp Medsos Instagram

Itulah pengertian, makna serta contoh penggunaan kata YOLO sebagai bahasa gaul.

Baca artikel dan berita lainnya langsung dari Google News Tribun Sumsel.

JAKARTA, KOMPAS.TV - Istilah FOMO, JOMO, FOBO, dan YOLO seringkali digunakan oleh generasi milenial dan gen Z di sosial media.

FOMO, JOMO, FOBO dan YOLO adalah sebuah singkatan dari istilah bahasa Inggris yang disebut sebagai bahasa gaul.

Istilah-istilah ini bukan hanya sebatas bahasa gaul semata namun juga keadaan psikologis yang bisa menjerumuskan ke emosi negatif.

Orang yang mengalami FOMO, JOMO, FOBO dan YOLO bisa saja terjerumus ke dalam gaya hidup yang tidak baik.

Berikut Kompas.TV rangkum arti FOMO, JOMO FOBO dan YOLO, dilansir dari berbagai sumber, Senin (22/8/2022).

Baca Juga: Jangan Sampai Keliru, Mari Mengenal Istilah FOMO-JOMO

FOMO adalah singkatan dari Fear of Missing Out yang artinya takut tertinggal.

Yang dimaksud takut tertinggal dalam istilah ini adalah persepsi bahwa orang lain bersenang-senang, menjalani kehidupan yang lebih baik daripada orang tersebut.

Sosial media membuat pengalaman FOMO semakin buruk. Sebagian besar remaja dan dewasa muda mungkin sangat rentan terhadap efek ini.

Pasalnya, sosial media membuat orang lain lebih memposting dan menyebarkan kegiatan sehari-harinya sehingga menyebabkan perbandingan dan ketakutan yang kuat akan ketertinggalan.

FOMO pertama kali diperkenalkan pada tahun 2004 dan kemudian digunakan secara luas sejak 2010.

Istilah unik ini akhirnya masuk ke kamus Oxford pada tahun 2013.

Cara mengatasi emosi negatif dari FOMO adalah dengan fokus terhadap perkembangan dan kelebihan diri, berteman dengan orang positif, hingga berdamai dengan keadaan.

Baca Juga: Apa Itu Istilah FOMO-JOMO?

JOMO atau Joy of Missing Out adalah kebalikan dari FOMO. Istilah ini memiliki arti tetap senang meski tertinggal.

Namun, Psikolog Adi Dinardinata memperingatkan agar tidak salah kaprah memahami JOMO.

Orang yang yang "JOMO" bukan berarti sama sekali meninggalkan sosial media dan tak acuh dengan sekitar.

Adi mengatakan JOMO lebih pada sikap tetap merasa nyaman meskipun melewatkan banyak hal-hal yang sebenarnya tidak ingin dilewatkan.

"JOMO ini kalau tidak diedukasi dengan baik akan menyesatkan masyarakat untuk pindah dari yang ekstrem satu ke masalah yang ekstrem lain," ujar Adi, dilansir dari Kompas.com.

Orang yang mengklaim melakukan JOMO, kata Adi dengan tidak melakukan apapun dan tidak produktif juga bukan sikap yang tepat.

"Walaupun menikmati itu nggak bagus juga karena tidak produktif. Kita tidak mengejar apa yang kita inginkan, itu masalah juga, walaupun dia happy," terangnya.

Baca Juga: Yuks Kenalan Sama Bahasa Gaul Mimin Twitter BMKG

Istilah FOMO kemudian menginspirasi istilah unik lain seperti FOBO yakni Fear of Better Option yang artinya takut akan opsi lebih baik.

FOBO adalah situasi seseorang terjebak dalam pilihan-pilihan yang harus diambil ketika dihadapkan dengan suatu keputusan.

Orang tersebut secara obsesif akan memikirkan semua pilihan yang ada karena takut kehilangan opsi “terbaik” dan menyesal dikemudian hari.

Melansir laman ugm.ac.id, ini tanda-tanda seseorang sedang mengalami FOBO.

Cara mengatasi FOBO adalah dengan menyadari gejalanya, membuat struktur prioritas dalam hidup Anda dan percaya akan keputusan yang telah diambil.

Baca Juga: Selasa Bahasa: Ketahui Penggunaan Kata Gaul "Kuy"

Anda pasti pernah mendengar mengenai YOLO atau You Only Live Once artinya kamu hanya hidup sekali.

Bagi sebagian orang, YOLO dijadikan sebuah mantra untuk tidak membuang-buang waktu dan lakukan apa yang diinginkan karena hidup hanya sekali.

Sikap YOLO bisa berdampak positif karena banyak orang akan lebih menikmati hidup daripada membuang waktu memikirkan pendapat orang lain atau keadaan yang mengikatnya.

Namun, tidak selamanya YOLO bersifat positif, sikap ini juga berdampak negatif bagi orang yang tidak bisa mengontrolnya.

Rupanya, YOLO juga menyebabkan perilaku yang lebih sembrono dan kurang sehat.

tirto.id - Melancong menjadi kegemaran generasi milenial, yakni mereka yang lahir di atas tahun 1980-an hingga tahun 1997. Menurut Prita Ghozie, CEO ZAP Finance, hobi melancong tidak terlepas dari slogan “You Only Live Once” atau YOLO yang membentuk gaya hidup generasi milenial.

Menurut Jason Vitug dalam buku You Only Live Once: The Roadmap to Financial Wellness and a Purposeful Life (2016), slogan YOLO menjadi ekspresi akan ketidakpastian hari esok. Slogan ini mengajarkan untuk meraih kesempatan dan hidup dengan bebas.

Akronim YOLO populer setelah Drake, penyanyi rap asal Kanada, merilis single hip hop bertajuk “The Motto” tahun 2011. Kajian Alex Leavitt berjudul "From #FollowFriday to YOLO: Exploring the Cultural Salience of Twitter" dalam buku Twitterand Society (2014) menjelaskan, YOLO merupakan moto kebudayaan anak muda Amerika mulai akhir tahun 2011 dan awal 2012.

YOLO menjadi penjelasan perilaku tidak bertanggung jawab anak muda Amerika yang ditampilkan lewat unggahan Twitter. Penggunaan moto YOLO seterusnya tidak hanya berhenti di media sosial Twitter tapi juga populer dipakai di unggahan media sosial lain, yakni Facebook. YOLO bahkan digunakan di luar dunia virtual. Ia bisa ditemukan di tengah percakapan antar-remaja di sekolah.

Menurut Leavitt, YOLO menjadi semacam carpe diem generasi anak muda saat ini. Roman Krznaric dalam Carpe Diem Regained: The Vanishing Art of Seizing the Day (2017) mengatakan kalau tagar #YOLO menjadi perwujudan moto carpe diem di media sosial. Carpe diem yang berarti “petiklah hari ini” diciptakan oleh penyair Romawi bernama Quintus Horatius Flaccus atau yang biasa dikenal dengan Horace. Ia menciptakan aforisme ini 2.000 tahun lalu, tapi carpe diem hidup dalam budaya populer hingga sekarang.

Salah satu yang paling mengesankan adalah gambaran carpe diem dalam film Dead Poets Society (1989). Film itu mengisahkan tentang kehidupan remaja di sekolah elite Welton Academy yang berubah drastis saat ada guru Bahasa Inggris baru bernama John Keating.

Keating, diperankan oleh Robin Williams, adalah sosok guru nyentrik dan memakai pendekatan yang berbeda dari guru-guru lain. Mulai dari naik ke atas meja, hingga berani menyobek halaman buku pelajaran. Pada murid-muridnya, Keating mengajarkan tentang carpe diem. Petiklah hari ini.

"Kenapa carpe diem? Karena kita adalah makanan untuk para cacing, bung. Karena, percaya atau tidak, setiap dari kita di ruangan ini, suatu hari nanti akan berhenti bernafas, tubuh jadi dingin, dan kita mati [...] carpe diem. Buatlah harimu luar biasa," kata Keating.

Pesan carpe diem yang saat ini muncul dalam slogan YOLO membawa pengaruh pada siapa pun yang mengamininya, tidak terkecuali generasi milenial. Prita Ghozie, CEO Zap Finance, perusahaan perencana finansial, kepada Tirto mengatakan kalau pola pikir YOLO berdampak pada generasi milenial Indonesia dari sisi ekonomi dan psikologis.

“Kecenderungan yang muncul adalah generasi milenial akan menjadi konsumtif dan mengutamakan pengeluaran untuk kegiatan yang sifatnya pengalaman. Contohnya travelling, experienced buying, dan lain-lain,” ujar Prita.

Experienced buyingmerupakan kegiatan membeli pengalaman yang menurut Thomas Gilovich, seorang profesor Psikologi dari Cornell University, fenomena itu mulai marak terjadi sejak tahun 2000-an awal. Melancong, menonton konser, dan melihat film di bioskop adalah contoh membeli pengalaman.

Pernyataan Prita senada dengan hasil riset kerjasama antara Rumah 123.com dan Karir.com. Penelitian itu menyebut generasi milenial Indonesia lebih mengutamakan aktivitas leisure dan traveling ketimbang memikirkan kebutuhan jangka panjang seperti membeli rumah.

Fenomena ini tidak hanya ada di Indonesia, tapi juga negara lain seperti Cina, Amerika Serikat, dan Inggris. Penelitian yang dilakukan Airbnb, perusahaan jaringan pasar daring dan penginapan rumahan asal Amerika Serikat (2016) menyebutkan melancong menjadi hal penting bagi para milenial, khususnya di Cina.

Dari 1.000 responden berumur 18 sampai 35 tahun, sebanyak 47 persen orang asal Inggris memprioritaskan melancong dibandingkan membeli rumah atau mobil juga membayar utang. Di Amerika Serikat, 55 persen responden lebih memilih menggunakan uangnya untuk pelesir. Cina menduduki peringkat paling tinggi, yakni sebanyak 71 persen orang yang mengakui aktivitas pelesir sebagai inti identitasnya.

Meski begitu, tingginya keinginan generasi milenial untuk melakukan aktivitas leisure dan melancong tidak berbanding lurus dengan kondisi kesehatan keuangan. Penelitian berjudul Employee Financial Wellness Survey tahun 2017 yang diterbitkan PwC, lembaga akuntansi di London, memaparkan sejumlah persoalan keuangan 1.600 pekerja penuh Amerika, termasuk di dalamnya generasi milenial.

Kekhawatiran seperti tidak punya tabungan untuk membayar keperluan tidak terduga, tidak bisa pensiun sesuai waktu yang diinginkan, tidak bisa memenuhi biaya hidup per bulan, diberhentikan dari pekerjaan, tidak bisa membayar utang, kehilangan rumah, dan tidak bisa membayar biaya kuliah membayangi pekerja milenial.

Manajemen utang dan kas para pekerja tersebut juga menunjukkan problem. Sebanyak 41 persen responden milenial mengatakan kesulitan memenuhi kebutuhan hidup per bulan. Hal ini membuat penggunaan kartu kredit dipilih sebagai jalan keluar. Data PwC menunjukkan 45 persen responden milenial menggunakan kartu kredit untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Selain itu, 70 persen pekerja secara konsisten mempunyai saldo alias utang kartu kredit. Dari pengguna kartu kredit itu, 39 persen responden kesusahan untuk membayar batas minimum pembayaran tiap bulan. Stres akibat masalah keuangan pada akhirnya menempati posisi tertinggi dibandingkan masalah lain yang juga jadi penyebab stres kaum milenial seperti kesehatan, pekerjaan, dan hubungan.

Hasil studi PwC di atas mengundang tanggapan Prita. “Dikatakan bahwa 70 persen dari generasi milenial memiliki utang kartu kredit. Jika hal ini tidak segera dibenahi maka artinya selama bertahun-tahun generasi milenial terbiasa hidup di atas batas kemampuannya. Jika demikian maka berpotensi akan bangkrut di usia 40 tahun,” katanya.

Ia mengatakan apabila generasi milenial hanya memikirkan hidup seakan hanya untuk hari ini maka persoalan akan muncul ketika masa pensiun. “Apalagi jika pekerjaan tetap sudah tidak dimiliki saat masih berusia 40-an tahun maka akan sangat menyulitkan generasi milenial untuk bertahan hidup dengan baik,” imbuhnya.

Pola pikir YOLO, menurut Prita, akan berdampak pada skala prioritas. Generasi milenial ingin langsung menikmati penghasilan yang diperoleh tanpa memikirkan pengeluaran di masa depan. Padahal, penghasilan tersebut belum tentu didapatkan lagi. Karenanya, Prita menyarankan perlunya punya rencana keuangan yang tertulis supaya bisa dilakukan pengecekan atas apa yang direncanakan dan apa yang dijalankan.

“Selain itu, kita memang harus bisa berhitung tentang berapa kebutuhan dana yang diperlukan untuk memenuhi pengeluaran yang sifatnya wajib, butuh, dan ingin,” ujar Prita.

Dana darurat dan investasi adalah hal wajib bagi generasi milenial. Caranya dengan menyisihkan setidaknya 10 persen dari penghasilan untuk investasi. “Tapi, uangnya jangan dipakai dalam jangka pendek. Pakai saat sudah berusia 45 tahun ke atas,” katanya.

TRIBUNJATIM.COM - Berikut ini arti kata YOLO dalam bahasa gaul.

Lengkap disertai dengan contoh penggunaannya.

Kata ini tentu tidak asing bagi orang-orang yang gemar bermain media sosial atau surfing Internet.

Istilah ini sebenarnya memiliki pengertian serta makna yang positif dalam hidup.

Lalu apa makna sebenarnya kata YOLO?

Baca juga: Arti Kata Utun, Dipakai Rizky Billar-Lesty Kejora Panggil Calon Anaknya, Bukan Julukan Asal Comot

Baca juga: Arti Kata Lovely Jubbly, Ucapan V BTS yang Mengomentari Tweet dari Postingan ARMY, Viral di Twitter

YOLO merupakan kata singkatan yang berasal dari Bahasa Inggris yakni You Only Live Once, atau berarti Kamu hanya hidup satu kali.

Singkatan ini merupakan kata yang digunakan sebagai ajakan dan bujukan untuk meyakinkan orang melakukan sesuatu.

Kata ini masuk dalam Oxford Dictionary dan digolongkan ke dalam frasa ungkapan.

Dalam bahasa gaul di Tanah Air, istilah ini dipakai untuk meyakinkan orang-orang yang ragu atau ingin mencoba hal-hal yang belum pernah diketahuinya.

Baca juga: Arti Kata Mugunghwa Kochi Pieotsumnida Diucapkan Boneka Raksasa dalam Drakor Squid Game yang Viral

Baca juga: Arti Mimpi Hamil Bayi Kembar, Pertanda Rezeki Nomplok, Hati-hati Kalau Mimpi Keguguran Bayi Kembar

Kata ini populer penggunaannya di Twitter, karena keterbatasan kata saat berkomentar atau membuat caption.

YOLO juga bisa bermakna seseorang hanya punya kesempatan hidup satu kali.

Maka itu YOLO sebenarnya mengandung makna motivasi agar membuat hidupmu lebih bermakna dengan melakukan berbagai kegiatan yang bermanfaat.

Berikut contoh penggunaan kata YOLO dalam bahasa gaul.

A : Gue punya budget 8 juta bro, pengen banget ke Raja Ampat, seumur-umur belom pernah soalnya

B : Coba aja bro, cari-cari tiket promo, kalo ada waktu sama duit kenapa engga YOLO, manfaatin aja

Itulah pengertian, makna serta contoh penggunaan kata YOLO sebagai bahasa gaul.

Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Arti Kata YOLO Dalam Bahasa Gaul, Singkatan Dari Apa? Ini Contoh Penggunaannya

Apa itu arti FOMO, JOMO, JOBO, dan YOLO? Cari tahu artinya FOMO dulu

Sebelum mengenal semua arti FOMO, JOMO, JOBO, dan YOLO, pertama ketahui dulu arti FOMO, yuk! FOMO merupakan singkatan dari Fear of Missing Out, sementara dalam bahasa Indonesia berarti takut tertinggal.

Orang-orang yang mengalami FOMO rasanya nggak ingin ketinggalan informasi atau melewatkan hal penting yang menyenangkan. Artinya bisa juga kecemasan mengetahui orang lain memiliki momen mengasyikkan, tapi kamu nggak ikut serta di dalamnya.

Pertama kali diperkenalkan tahun 2004, arti FOMO semakin sering digunakan sampai masuk ke kamus Oxford pada 2013, lho. Kalau kamu sedang lihat update instastory teman latar tempat yang bagus langsung penasaran “Aesthetic banget spot fotonya, di mana, ya?”

Jangan-jangan saat itu kamu sedang mengalami FOMO? Cara menghindari FOMO yaitu dengan melakukan detox media sosial atau batasi waktu bermain medsos, fokus pada diri sendiri, serta selalu bersyukur.

Kalau FOMO adalah rasa cemas ketinggalan ini-itu, artinya JOMO kebalikannya, nih. JOMO merupakan singkatan dari Joy of Missing Out. Istilah bahasa gaul ini memiliki arti kamu tetap senang meski tertinggal dan menikmati apa yang sedang dilakukan saat ini.

Kamu nggak perlu membandingkan kehidupanmu dengan orang lain maupun memikirkan apa kesenangan yang sedang orang lain lakukan. Eits, tapi jangan salah kaprah memahami penggunaan bahasa gaul satu ini.

Orang-orang yang JOMO bukan berarti tak acuh dengan sekitarnya. Kamu merasa puas dan cukup dengan kehidupanmu, sehingga lebih fokus pada hal-hal yang kamu senangi saja. Ya, tetap merasa nyaman meski melewatkan banyak hal yang sebenarnya kamu tak ingin melewatkannya.

Baca juga: 1432 Meaning dan Arti Bahasa Gaul Angka Lainnya di Media Sosial

Ada beberapa ekspresi yang sama juga dengan YOLO loh:

Ada lagi nih frasa yang sering digunakan ‘Pink Slip‘. Kalau Learners mau tau bahasa gaul lagi yang lagi banyak dipakai anak muda zaman sekarang, cek DISINI ya!!!

Terjadi kesalahan. Tunggu sebentar dan coba lagi.